Home Berita

Sedikit Aneh, Inilah Ramalan Kiamat Masa Lalu! (part II)

Beberapa prediksi hari kiamat zaman dulu yang terkesan aneh.

2293
0
SHARE
ramalan hari kiamat
ramalan hari kiamat

Bagaimana? Apakah kalian masih menunggu kelanjutan artikel mengenai ramalan kiamat yang sudah diprediksi di masa lalu, dan mencoba mencarinya melalui layanan internet rumah? Nah, buat kalian yang masih menunggu kelanjutannya, maka di bawah ini akan kami suguhkan kembali beberapa prediksi ramalan kiamat masa lalu, yang terkesan sangat aneh jika ditelaah dengan akal sehat. Yuks deh, langsung saja disimak penjelasannya di bawah ini:

  1. Kiamat versi Suku Maya. Menurut Suku Maya, kiamat akan terjadi di muka bumi ini pada tanggal 21 Desember 2012 sekitar pukul 18.11 WIB dan 11.11 GMT. Namun, hingga batas waktu yang sudah ditentukan berakhir, tidak ada kejadian apapun yang menimpa bumi tercinta ini. Dan, tidak ada pula planet maupun astereoid yang menghancurkan bumi, tidak ada hujan dan gempa yang sangat dahsyat yang akan menimpa bumi, dan tidak akan terjadi pergesaran kutub utara dan selatan bumi. Apa yang sudah dikatakan NASA pun memang benar tidak akan terjadi kiamat pada tanggal 21 Desember 2012, dan menjelaskan jika diramalnya kiamat oleh Suku Maya diakibatkan oleh adanya planet Nibiru yang sewaktu-waktu bisa menghancurkan bumi. Dan, awal mulanya Suku Maya ini sudah memprediksi kiamat akan terjadi tahun 2003 tapi tidak ada yang terjadi. Mereka pun akhirnya mengganti tanggal kapan bumi ini akan hancur, dan bertepatan dengan kalender b’aktun 13.
  1. Large Hadron Collider (LHC). Dulunya, beredar rumor yang menyatakan jika partikel yang dikeluarkan oleh Large Hadron Collider bisa menghasilkan black hole atau lubang hitam kecil yang akan menghancurkan bumi, dan akan menjadi pemicu kiamat. Uniknya, ada seorang perempuan yang berasal dari negara pembuat LHC ini, yang menuntut kejadian yang akan ditimbulkan oleh LHC. Tapi, tuntutannya pun dibantah oleh hakim di Jerman dan Swiss. Dan, dalam laporannya, kementerian kehakiman Rine-Westphalia Utara mengatakan bahwa, memang benar LHC bisa menghasilkan lubang hitam, tapi bukan berarti partikel LHC bisa menyebabkan kehancuran pada bumi ini.
  1. Komet Halley. Sekitar tahun 1881, astronom memprediksikan sebuah komet beracun akan datang menghampiri bumi. Tapi, tidak ada satupun manusia yang membenarkan dan mengkhawatirkan hal ini, dan pada akhirnya pada tahun 1910 mereka baru menyadari jika memang benar komet akan datang ke muka bumi ini. Mendengar kejadian ini, semua manusia pun merasa khawatir, dan uniknya prediksi komet akan muncul di tahun 1910 dibenarkan oleh ilmuwan, bahkan masuk ke dalam berita utama di New York Times, Amerika Serikat, dan beberapa koran-koran lainnya.

Gimana nih? Kalian semua percaya gak sama ramalan kiamat yang diprediksi di masa lalu maupun sekarang? –SH–