Home Properti

Tiru Trik Ini untuk Menjaga Agar Karpet Tetap Bersih

Agar karpet di rumah tetap bersih, tiru trik ini!

1754
0
SHARE

Karpet merupakan salah satu elemen interior yang dipercaya mampu menghadirkan kesan tersendiri pada ruangan. Pasalnya, karpet dapat mengubah nuansa ruang menjadi cantik dalam waktu yang tergolong singkat. Ruang tamu di hunian alam sutera milik Anda terasa membosankan? Jangan bingung, cari saja karpet unik dengan motif yang tak biasa. Maka, dalam sekejap ruangan pun terasa lebih hidup dan juga berwarna. Oleh sebab itu, tidak heran jika banyak orang yang menjadikan karpet ini sebagai penghias ruangan paling ampuh.

karpet tetap bersih
karpet tetap bersih

Nah, sebagai sebuah elemen furnitur yang sering bersentuhan langsung dengan kaki, karpet pastinya akan sering kotor dan berdebu. Lantas, bagaimana kita tahu kapan harus membersihkan karpet rumah? Dan bagaimana cara membersihkannya? Ini dia tips-tips nya.

  1. Jika Anda merasa karpet di rumah Anda terasa berbau apak atau berbau tidak sedap, segera jemur karpet di udara panas untuk menghilangkannya. Bau apak biasa timbul ketika karpet terasa lembap sehingga bau yang dikeluarkan tidak enak. Jika Anda memiliki banyak waktu, sebaiknya cuci karpet dan rendam dengan pengharum agar baunya hilang sepenuhnya. Jangan lupa untuk menjemurnya hingga benar-benar kering.
  2. Bersihkan karpet secara berkala. Jika Anda terbiasa membersihkan karpet dengan menggunakan penyedot debu, bersihkan permukaan karpet dengan menggunakan sapu untuk menyingkirkan kotoran-kotoran yang berukuran besar. Seperti serpihan makanan, serpihan kotoran dari luar, dan lain sebagainya. Kotoran-kotoran ini jika tidak disingkirkan dengan sapu, dikhawatirkan akan menyumbat penyedot debu sehingga menimbulkan kerusakan.
  3. Ketika karpet sudah terkena noda kotoran atau terkena tumpahan sisa minuman, segera bersihkan dengan lap kering. Bisa juga dengan menggunakan tepung jagung alias tepung maizena untuk menghilangkannya. Taburkan tepung tersebut di atas noda lalu diamkan hingga tepung benar-benar terserap. Setelahnya, bersihkan dengan penyedot debu. Voila, noda benar-benar hilang!
  4. Ketika ingin mencuci karpet, olesi permukaan karpet yang terkena noda dengan cairan pembersih noda untuk menghilangkannya. Jika tidak mempan, cobalah untuk menggunakan cuka sebagai mediumnya.
  5. Ganti karpet setiap dua minggu sekali. Ada baiknya Anda merotasi penggunaan karpet di rumah sebulan dua kali. Selain menambah keindahan ruang dan mengganti suasana, karpet juga terasa lebih bersih dan tidak berbau.

Itu dia beberapa hal yang bisa dilakukan untuk menjaga agar karpet di rumah Anda tetap bersih. Bagaimana menurut Anda? Siap untuk menerapkannya di rumah? (TR)