Home Kesehatan

Agar Tidak Stres, Lakukan Ini Sebelum Melahirkan!

Ini beberapa tips jitu menghilangkan stres sebelum melahirkan yang bisa dicoba!

1731
0
SHARE
tips menghilangkan stres sebelum lahiran
source : ivona

Setelah mengandung selama sembilan penuh dan saat sedang hamil pun Ibu tidak lupa mencukupi nutrisi ibu hamil agar janin yang dikandung sehat, mengalami kesusahan meningkatkan nafsu makan saat hamil, susah tidur, dan capek; momen yang paling ditunggu-tunggu oleh ibu hamil adalah melahirkan. Biasanya, momen ini dianggap sebagai salah satu momen yang dapat membuat hati dan pikiran ibu hamil terasa campur aduk, antara senang akan segera melihat sang buah hati sekaligus stres karena akan menjalani proses persalinan. Tenang, Ibu tidak usah takut menghadapi kondisi ini karena ada beberapa cara yang bisa dilakukan supaya perasaan tersebut tidak menyerang Ibu sebelum melahirkan, di antaranya;

  1. Dapatkan quality time dengan keluarga tercinta. Agar Ibu tidak stres sebelum memasuki tahap melahirkan, maka luangkan waktu sebanyak mungkin untuk keluarga tercinta. Tidak harus mengeluarkan uang banyak, cukup dengan berkumpul bersama dengan keluarga di rumah sambil menonton film di televisi, dijamin stres yang dihadapi beberapa hari menjelang melahirkan bisa hilang dengan sangat cepat. Di samping itu, dengan bercanda bersama keluarga yang dicintai pun maka sudah dapat menghilangkan stres yang muncul di masa-masa melahirkan.
  2. Cukupi waktu istirahat. Pastikan, Ibu mencukupi waktu istirahat di rumah. Tujuannya, tentu untuk mengembalikan stamina dan tetap fit selama menjalani proses persalinan. Dan Ibu juga sangat disarankan untuk menikmati waktu santai sendiri karena nantinya setelah melahirkan, Ibu mungkin tidak akan bisa tidur dengan nyenyak selama beberapa bulan ke depan. So, gunakan waktu sebaik mungkin ya, Bu!
  3. Selalu memikirkan hal yang positif. Sebelum melahirkan, alangkah baiknya Ibu tidak memikirkan hal yang dapat memicu munculnya stres, namun pikirkan saja hal-hal positif sehingga proses menuju melahirkan pun akan semakin menyenangkan. Selain itu, supaya hati semakin tenang, Ibu juga dianjurkan untuk mendengarkan alunan lagu yang dapat menenangkan hati dan pikiran.
  4. Jauhi perasaan mudah marah. Kekhawatiran sekaligus ketakutan menjelang melahirkan memang selalu melanda ibu hamil, sehingga tidak heran jika sebelum memasuki tahapan tersebut terkadang sebagian dari ibu hamil pun sangat mudah marah dan stres. Padahal, sebenarnya ibu hamil tidak boleh loh melakukan ini, sebab takutnya nanti malah dapat memengarugi janin yang berada di dalam rahim. Jangan stres dan marah-marah ya, Bu!

Itulah beberapa hal yang bisa dilakukan supaya stres hilang sebelum melahirkan. Semoga bermanfaat ya, Bu! –SH–