Home Teknologi

Kenapa Harus Memilih HPE Simplivity 380?

HPE Simplivity 380, perangkat dengan teknologi terbaru yang diperkenalkan oleh P.T Multipolar Technology Tbk selaku distributor. Cek, yuk!

1727
0
SHARE

Pernah mendengar istilah HPE Simplivity Indonesia 380? Hmm, jika ditanya, sebagian dari Anda mungkin masih banyak yang awam dengan istilah satu ini, bukan? Nah, HPE Simplivity 380 merupakan sebuah perangkat dengan teknologi terbaru yang diperkenalkan P.T Multipolar Technology Tbk selaku distributor di Indonesia belum lama ini. Teknologi canggih ini memiliki kemampuan dalam mengintegrasi berbagai layanan data center siap pakai dan dapat diimplementasi dalam hitungan menit.

HPE SimpliVity 380
source : google

HPE Simplivity ini menggunakan 2 inovasi terbaru yang super canggih, yakni OmniStack Virtual Controller dan OmniStack Accelator yang dapat menjamin efisiensi data, perlindungan data, dan Global VM-Centric Management & Mobility. Selain itu, teknologi ini juga menawarkan berbagai fitur menarik seperti deduplikasi data (menghapus data yang identik), kompresi data (mengecilkan volume data), menyederhanakan dan membagi beban kerja di lokal maupun remote mesin virtual, sekaligus mengoptimasi data agar dapat menghemat kapasitas sampai 90%.

Terdapat sejumlah keuntungan yang bisa didapat jika menggunakan layanan dari HPE Simplivity ini, misalkan:

  • Dapat menghemat kapasitas storage penyimpanan file
  • Bisa menambahkan atau merubah sistem tanpa delay
  • Tidak ada gangguan ketika proses back up data dan prosesnya pun sangat cepat yakni kurang dari satu menit
  • Tidak memerlukan konfigurasi dan back up ulang data
  • Tidak perlu input ulang IP address
  • Bisa melakukan control terhadap 1000 VM yang tersebar di berbagai lokasi dalam waktu kurang dari satu menit
  • Hanya membutuhkan tiga kali klik untuk memonitor semua data melalui single device
  • Lebih efisien dalam mengelola biaya dan kapasitas data center
  • fleksibel dalam pengembangan infrastruktur teknologi informasi
  • Menyederhanakan pengelolaan dalam bidang teknologi informasi

Dan di dalam HPE Simplivity ini tersedia pula HPE Sinergy dan HPE Nimble Storage. HPE Sinergy sendiri merupakan composable infrastructure platform dari HPE yang memiliki kemampuan dalam menggabungkan kapasitas storage, server, serta network dalam satu konsol. Platform satu ini mampu mengelola workload dalam bentuk virtulisasi, physical, dan virtualisasi. Sedangkan HPE Nimble Storage adalah flash storage yang memiliki kecerdasan buatan dan mampu mengerjakan berbagai analisa melalui fitur predictive analytics sehingga dapat mengatasi permasalahan yang terjadi dalam infrastruktur IT perusahaan, bahkan sebelum permasalahan tersebut terjadi. Platform ini dapat mengelola pertumbuhan data dan memprediksinya secara akurat.

So, masih ragu menggunakan HPE Simplivity 380 ini? –SH–