Home Makanan

Penggila Keju, Ini Negara Penghasil Keju Terbanyak di Dunia

Buat kamu yang sangat menyukai keju, wajib nih, mengunjungi negara-negara penghasil keju berikut!

1217
0
SHARE
negara penghasil keju
source : Endeus TV

Jika membahas soal negara penghasil keju terbaik di dunia, jawaban absolut yang akan diberikan oleh banyak orang adalah Prancis, Swiss, Italia, atau negara-negara di Eropa lainnya. Namun bagaimana dengan negara penghasil keju terbanyak di dunia? Daftar teratas berdasarkan data ini mungkin akan mengejutkan kamu. Nah sebelum kamu beli asuransi perjalanan luar negeri dan tiket pesawat, yuk cari tahu dulu mana sajakah negara-negara penghasil keju tertinggi di dunia itu!

  • Amerika Serikat. Kaget? Yap, ternyata negara penghasil keju tertinggi di muka Bumi ini adalah Amerika Serikat. Dilansir dari situs Far & Wide, jumlah produksi keju negara adidaya ini melewati angka 6 juta metrik ton pada akhir 2020. Kendati demikian, keju-keju hasil produksi negara bagian Wisconsin, California, dan Idaho ini merupakan keju olahan, yang terbuat dari cheddar atau keju serupa. Tentu ini tidak seautentik keju-keju dari Eropa, ya.
  • Jerman. Di posisi selanjutnya ada Jerman dengan total produksi keju mencapai 2,27 juta metrik ton per tahun. Uniknya, setengah dari angka ini dikirim ke luar negeri sebagai produk dagang ekspor. Beberapa jenis keju Jerman yang mayoritasnya diproduksi di negara bagian Bavaria adalah Muenster, Allgäuer Emmentaler, Quark, serta 600 jenis keju lainnya.
  • Prancis. Negara yang juga dijuluki sebagai salah satu negara penghasil keju terbaik di dunia ini bisa memproduksi 1,92 metrik ton keju per tahun. Angka tersebut datang dari sekitar 1.000 variasi keju. Waw! Fantastis sekali, bukan? Beberapa keju terbaik dan terpopuler Prancis adalah Brie, Camembert, Mimolette, Beaufort, Calais, dan lain sebagainya.
  • Italia. Di belakang Prancis, ada Italia yang bisa menghasilkan 1,31 juta metrik ton keju per tahun. Meski jumlahnya hanya seperenam dari hasil produksi Amerika Serikat, keju-keju terbaik dan terpopuler dari Italia sudah cukup banyak jenisnya. Sebut saja Mozzarella, Provolone, Parmigiano Reggiano (Parmesan), Asiago, nama-nama ini pasti ada yang tidak asing lagi di telinga kamu, kan?
  • Rusia. Menemukan Rusia di posisi teratas daftar ini mungkin agak sedikit mengejutkan juga. Sebab, negara ini masuk ke geografis benua Asia. Walau begitu, Rusia bisa memproduksi keju hingga 970 ribu metrik ton per tahun, lho. Pencapaian ini sebetulnya bermula dari embargo Rusia terhadap produk-produk keju dari belahan Bumi barat. Alhasil, produsen keju lokal mengalami peningkatan tajam, hingga ada yang memenangkan World Cheese Awards. Keju terenak itu bernama Pershernyi, namun keju terpopuler di Rusia adalah Rossiysky dan Kostromskoy.

Nah, itulah dia beberapa negara penghasil keju terbanyak di dunia. Sudah tahu mau mengunjungi negara mana buat dapatkan wisata kuliner keju terbaik?