Home Berita

Sedang Sariawan? Atasi dengan Cara Ini!

Begini cara mengobati sariawan yang menyerang tubuh!

1643
0
SHARE

Terserang sariawan memang sangat menyiksa. Bagaimana tidak, pada saat sariawan ini menyerang tubuh, biasanya dapat mengakibatkan sakit pada bagian mulut yang berakibat pada menurunnya nafsu makan si penderita. Bahkan, ketika sariawan ini tidak kunjung sembuh, terkadang dapat menyebabkan badan terasa meriang dan susah untuk melakukan berbagai aktivitas. Parahnya lagi, apabila sariawan ini tidak segera diatasi, kadangkala bisa membuat penderita wajib menjalani penyembuhan di rumah sakit dengan memanfaatkan tanggungan dari pihak asuransi kesehatan.

sariawan
sariawan

Oleh sebab itu, untuk menghindari sariawan ini supaya tidak menyerang seluruh tubuh, ada baiknya Anda yang menderita sariawan mengatasinya dengan cara berikut ini. Mari, disimak penjelasannya:

  1. Menempelkan pepaya dan bawang putih ke sariawan. Siapa yang bisa menduga, buah pepaya dan bawang putih ternyata dapat menyembuhkan sariawan. Caranya, Anda tinggal menempelkan bagian kecil dari pepaya dan bawang putih ini ke sariawan yang ada di mulut. Lalu, beberapa hari kemudian, Anda pun akan sembuh dari yang namanya sariawan ini. Apabila ingin memperoleh hasil yang maksimal, gunakan cara ini sebelum tidur.
  2. Membuat pasta dari pisang yang dicampur dengan madu. Selain itu, untuk mengatasi sariawan yang menggerogoti tubuh dan mulut ini, Anda pun bisa mengurangi peradangannya dengan cara membuat pasta dari pisang yang dicampur dengan madu. Untuk caranya sendiri, Anda hanya perlu menghaluskan buah pisang dengan sendok maupun diblender, lalu campurkan dengan satu atau dua sendok madu. Setelah tercampur, Anda bisa langsung mengoleskannya ke bagian luka sariawan.
  3. Mencampurkan baking soda dan garam yang ditambah dengan sedikit air. Anda juga dapat mengatasi sekaligus mencegahnya dengan cara mencampurkan baking soda dengan garam yang ditambah dengan sedikit air. Apabila kedua bahan ini sudah tercampur dengan sempurna, Anda bisa langsung mengolesnya ke bagian luka sariawan dan tunggu sekitar 10 menit. Setelah itu, Anda langsung membasuhnya dengan air biasa.
  4. Menggunakan obat kumur. Jika Anda tidak mau ribet ketika hendak menyembuhkan sariawan ini, Anda bisa menggunakan obat kumur yang dijual di apotek. Tinggal kumur dengan obat tersebut, maka biasanya radang sariawan akan berkurang.

Itulah sedikit cara yang bisa dilakukan, apabila Anda hendak menyembuhkan sariawan. Semoga membantu. –SH–