Home Kesehatan

Mengenal Berbagai Penyebab Asma

Sudah tahu beberapa penyebab sakit asma?

809
0
SHARE

Asma memang bisa disebabkan oleh banyak hal. Tentunya, hal ini tidak mengherankan, mengingat alergen penyebab asma dapat ditemukan di mana saja. Oleh sebab itu, memiliki alat nebulizer yang bisa dibawa ke mana saja merupakan hal terbaik untuk Anda yang memiliki asma, karena bisa dimanfaatkan kapan pun dibutuhkan.

penyebab asma
source : tirto

Tidak hanya itu, mengenali beberapa penyebab asma juga perlu dilakukan agar Anda bisa menghindari kontak dengan alergen tersebut. Simak detailnya dalam artikel berikut ini!

  1. Debu. Tungau debu menjadi salah satu alergen yang paling umum sebagai penyebab asma. Biasanya, debu ini ditemui pada permukaan meja, kaca, rak, dan masih banyak lagi. Bahkan, tak sedikit debu dapat ditemukan pada permukaan bantal serta kasur. Oleh sebab itu, disarankan untuk sering membersihkannya secara rutin dengan penyedot debu agar asma tidak cepat kambuh.
  2. Bulu hewan. Bulu hewan peliharaan seperti anjing atau kucing juga dapat memicu alergi. Pasalnya, bulu-bulu ini dapat melekat pada karpet atau furnitur selama berbulan-bulan, bahkan setelah dibersihkan sekalipun. Nah, mengingat alergen dari protein di kelenjar minyak hewan ini juga bisa ditemukan pada air liur, kotoran, urin, dan juga kulit hewan, disarankan untuk tidak memelihara hewan bagi Anda yang memiliki asma. Jika memang terpaksa karena sudah telanjur memelihara hewan, usahakan untuk menjauhkan mereka dari furnitur yang berbahan kain dan menghindari kontak langsung dengan kotorannya.
  3. Jamur. Tidak hanya debu dan bulu hewan, jamur juga bisa memicu timbulnya asma. Jamur biasa ditemukan pada tempat-tempat yang lembap, seperti dapur, kamar mandi, basement, dan ruangan lain yang jarang terkena sinar matahari. Oleh sebab itu, demi menjaga agar udara di rumah segar dan tidak lembap, Anda bisa menggunakan dehumidifier.
  4. Infeksi dan penyakit lain. Tidak hanya alergen-alergen di atas, asma juga bisa disebabkan oleh infeksi, virus, dan penyakit yang memengaruhi paru-paru. Misalnya saja seperti ISPA, pneumonia, dan juga flu. Melansir dari Klik Dokter, asma juga bisa dipicu oleh sinus dan refluks asam.
  5. Stres. Terakhir, asma juga bisa disebabkan karena kondisi emosi seseorang yang dipicu oleh stres. Ketika seseorang merasa stres atau cemas, pernapasan akan menjadi lebih cepat sehingga berisiko membuat asma kambuh.

Nah, itu dia beberapa penyebab dari asma. Mengenali sumbernya dapat membantu mengantisipasi timbulnya asma. Semoga bermanfaat.