Home Kesehatan

Kolesterol Turun dengan Rutin Konsumsi Buah Ini

Turunkan kadar kolesterol di tubuh dengan cara rajin mengonsumsi buah segar ini, apa saja? Cari tahu jawabannya di bawah ini!

1804
0
SHARE

Kolesterol Turun dengan Rutin Konsumsi Buah Ini

Selain rutin melakukan olahraga, menurunkan kolesterol di dalam tubuh juga bisa dengan cara rajin mengonsumsi buah yang mengandung serat larut yang bermanfaat untuk membantu menghambat penyerapan lemak di usus halus sehingga bisa membantu mengurangi kolesterol. Tidak hanya itu, kandungan ini bisa pula memberikan rasa kenyang lebih lama dibanding mengonsumsi makanan berlemak.

buah penurun kolesterol
source : educenter

Berikut merupakan beberapa buah penurun kolesterol yang bisa Anda konsumsi. Simak, yuks!

  • Alpukat. Sebagian dari Anda mungkin beranggapan jika buah alpukat tidak bagus untuk kesehatan karena bisa menjadi pemicu naiknya kolesterol di dalam tubuh. Akan tetapi, tahukah Anda, jika sebenarnya buah alpukat ini sangat bagus loh untuk kesehatan sebab mengandung lemak baik sehingga bisa menyehatkan jantung. Di samping itu, alpukat juga kaya akan kandungan mineral, vitamin, protein yang berfungsi untuk menghambat penyerapan kolesterol di tubuh. Untuk itu, jika Anda tidak ingin kolesterol naik maka konsumsilah satu buah alpukat perhari.
  • Apel. Apel bisa membantu menurunkan kolesterol di tubuh karena mengandung senyawa pektin. Pektin sendiri berfungsi untuk menyerap lemak jahat dan kolesterol di dalam usus halus kemudian dikeluarkan melalui feses. Buah apel juga mengandung antioksidan polifenol dan vitamin yang bermanfaat untuk mengurangi peradangan di dalam tubuh. Dan yang paling pentingnya, apel kaya akan kandungan serat sehingga jika rajin mengonsumsinya maka memberikan rasa kenyang lebih lama dibandingkan mengonsumsi makanan berlemak.
  • Pir. Turunkan kadar kolesterol di tubuh dengan rutin mengonsumsi buah pir, sebab buah ini mengandung serat pektin yang cukup tinggi dibandingkan dengan buah apel. Konsumsi buah pir ini satu buah perhari maka akan memenuhi serat harian hingga 16%. Tidak hanya itu, dalam pir ini juga tersimpan kandungan nutrisi berupa mineral, vitamin, dan lainnya sehingga sangat bagus untuk kesehatan tubuh.
  • Anggur. Sama halnya dengan buah lainnya, anggur pun menyimpan serat larut yang berperan penting mengikat kolesterol yang terdapat di usus halus. Anggur juga tinggi kandungan antioksidan, dimana kandunga ini bisa membantu menaikkan kadar lemak baik di tubuh dan menurunkan lemak jahat.

Itulah beberapa jenis buah yang bisa Anda konsumsi untuk menurunkan kolesterol di tubuh. Nah, agar lebih maksimal Anda juga bisa mengonsumsi salah satu dari daftar sayuran penurun kolesterol secara rutin setiap hari. Selain dapat menjaga kadar kolesterol agar tidak terlalu tinggi, konsumsi buah dan sayur secara rutin ini juga dapat berdampak baik untuk kesehatan Anda. Semoga bermanfaat! –SH–